Apalah artinya sebuah platform gaming dengan kemampuan perangkat keras yang super kuat jika ia tidak mendapatkan dukungan software mumpuni yang mengoptimalkan hal tersebut? Karena pada akhirnya, pilihan untuk menjatuhkan hati pada sebuah produk konsol akan sangat ditentukan oleh game eksklusif first party dan game third party yang ia tawarkan. Pertarungan inilah yang tengah dikobarkan oleh Microsoft dan Sony saat ini. Di event-event besar gaming sekelas E3 2013 dan Gamescom 2013, keduanya “menjual” game-game teranyar mereka sebagai daya tarik utama. Presentasi yang menawan dan segudang konten eksklusif mewarnai persaingan ini. Untuk memastikan Playstation 4-nya tetap menjadi primadona, Sony sendiri terlihat siap.
Sony sendiri memang sudah mempersiapkan beberapa game eksklusif seperti Infamous: Second Son dan Killzone: Shadow Fall, namun kekuatan game third partry dan indie lah yang tampaknya akan menjadi senjata pemungkas Playstation 4, setidaknya hingga akhir tahun 2013 ini. Sony akhirnya mengumumkan 33 game yang akan menemani perilisan Playstation 4 dalam kurun waktu November – Desember 2013 mendatang, dimana beberapa akan diluncurkan bersamaan dengan rilis konsolnya sendiri. Apa saja ke-33 game teradalah list lengkapnya:
Sony sendiri memang sudah mempersiapkan beberapa game eksklusif seperti Infamous: Second Son dan Killzone: Shadow Fall, namun kekuatan game third partry dan indie lah yang tampaknya akan menjadi senjata pemungkas Playstation 4, setidaknya hingga akhir tahun 2013 ini. Sony akhirnya mengumumkan 33 game yang akan menemani perilisan Playstation 4 dalam kurun waktu November – Desember 2013 mendatang, dimana beberapa akan diluncurkan bersamaan dengan rilis konsolnya sendiri. Apa saja ke-33 game teradalah list lengkapnya:
- NBA 2K14
- Call of Duty: Ghosts
- Skylanders Swap Force
- Need for Speed: Rivals
- Battlefield 4
- Madden 25
- FIFA 14
- NBA Live
- Killzone: Shadow Fall
- #DRIVECLUB
- Knack
- Assassins Creed IV: Black Flag
- Watch_Dogs
- Just Dance 2014
- LEGO Marvel Superheroes
- Basement Crawl
- Pool Nation Extreme
- Contrast
- Warframe
- Pinball Arcade
- War Thunder
- N++
- Minecraft
- DC Universe
- Planetside 2
- Counterspy
- ResoGun
- Flower
- Doki-Doki Universe
- Hohokum
- Tiny Brains
- Super Motherload
- Blacklight
Tidak ada komentar:
Posting Komentar